Macam-macam Jurusan Manajemen

  • admin
  • Apr 11, 2020
Macam-macam Jurusan Manajemen

Perguruan tinggi di Indonesia memiliki macam-macam jurusan manajemen dengan prospek menjanjikan. Pilihan konsentrasinya pun banyak, mulai dari sains, politik, sosial dan lain sebagainya. Jadi, para calon mahasiswa dapat memilih sesuai dengan minat atau bakat masing-masing.

Pilihan Jurusan Manajemen Yang Ada di Indonesia

Pilihan Jurusan Manajemen Yang Ada di Indonesia

Pada dasarnya, manajemen merupakan sebuah studi yang mempelajari tentang konsep perencanaan, pengorganisasian, pengarahan serta pengendalian. Ilmu tersebut bersifat universal dan dapat dikembangkan ke dalam bidang apa saja.

Peluang karir di bidang studi ini pun juga sangat banyak dan luas. Dengan bekal ilmu manajemen yang baik, Anda dapat masuk ke berbagai macam sektor seperti pemerintahan, perusahaan, wiraswasta dan lain sebagainya.

Baca Juga: Jurusan Kuliah Yang Menjanjikan Di Masa Mendatang

Berikut merupakan macam-macam jurusan manajemen dengan prospek menarik dan dapat Anda pelajari di berbagai perguruan tinggi Indonesia :

Manajemen Keuangan

Jurusan ini merupakan salah satu bidang studi populer di bidang ilmu manajemen. Lulusan dari prodi tersebut juga sangat banyak dibutuhkan. Sebab pengelolaan finansial merupakan salah satu bagian penting atau krusial dalam suatu perusahaan.

Beberapa contoh kampus di Indonesia yang membuka jurusan ini seperti UI, UB, UGM, UBINUS, UPH dan lain-lain.

Manajemen Pemasaran

Pemasaran dapat dikatakan sebagai salah satu ujung tombak dalam suatu bisnis. Sebab kinerja dari fungsi manajemen tersebut sangat berpengaruh terhadap penjualan perusahaan. Oleh karena itu, lulusan dari prodi ini memiliki banyak kesempatan kerja yang menjanjikan.

Contoh beberapa kampus yang memiliki jurusan tersebut ialah PPM Manajemen, UII, UMY, UI, UGM dan lain sebagainya.

Manajemen Operasi

Bidang ilmu satu ini mempelajari tentang pengelolaan input hingga menjadi output secara efektif dan efisien. Lulusan dari jurusan tersebut memiliki prospek kerja yang cukup luas, contohnya seperti manajer proyek atau tim bagian produksi pabrik.

Cukup banyak kampus negeri ataupun swasta yang membuka jurusan ini di kampusnya. Contohnya seperti UII, UGM, UI dan lain sebagainya.

Manajemen Sumber Daya Manusia

Manajemen berikut mempelajari tentang bagaimana cara mengelola manusia dengan baik. Prodi tersebut sangat cocok bagi Anda yang memiliki kemampuan interpersonal dan mempunyai cita-cita menjadi seorang HRD.

Beberapa contoh kampus yang menyediakan jurusan ini seperti STIE YKPN, UPH, UBINUS, UGM, UI dan lain-lain.

Manajemen Komunikasi

Manajemen komunikasi merupakan program studi yang memfokuskan kajiannya pada bidang corporate and marketing communication. Prospek kerjanya sangat luas, salah satunya yakni bisa menjadi manajer hubungan masyarakat.

Salah satu kampus dengan akreditasi prodi sangat baik yang menyediakan jurusan ini adalah Universitas Padjajaran Bandung.

Manajemen Informatika

Seiring perkembangan teknologi, jurusan satu ini kini menjadi pilihan populer bagi para millenial. Di program studi tersebut, Anda akan belajar tentang berbagai kajian ilmu manajemen dan komputer. Salah satu contoh perguruan tinggi yang menyediakan jurusan ini adalah Telkom University.

Prospek kerja dari jurusan ini juga sangat luas, terutama di bidang teknologi. Contohnya seperti manajer sosial media, perencana bisnis digital, dosen dan lain-lain.

Manajemen Pelayanan Rumah Sakit

Bagi Anda yang tertarik dengan pengelolaan administrasi dan kesehatan, maka dapat memilih jurusan ini. Setelah lulus dari program studi tersebut, lulusan akan memiliki banyak peluang kerja di rumah sakit seperti menjadi petugas rekam medik, personalia ataupun humas.

Contoh dari beberapa kampus yang membuka program studi ini adalah Universitas Mohammad Husni Thamrin dan Politeknik Piksi Ganesha.

Manajemen Produksi Media

Program studi berikut merupakan salah satu jurusan yang terdapat di Fakultas Ilmu Komunikasi, Universitas Padjajaran Bandung. Prodi ini memiliki fokus mengajarkan keterampilan kepada mahasiswa untuk dapat meproduksi sebuah konten media masa.

Prospek kerja dari lulusan jurusan ini cukup luas, terutama di bidang multimedia. Anda dapat bekerja sebagai penyiar radio, produser program televisi atau manajer produksi surat kabar online.

Manajemen Perbankan

Jurusan satu ini merupakan salah satu pilihan program studi manajemen populer di Indonesia. Fokus utama dari prodi tersebut ialah menciptakan lulusan yang terampil menangai segala aktivitas operasional bank seperi teller, customer service dan lain-lain.

Banyak sekali kampus di Indonesia yang menyediakan program studi tersebut. Beberapa contoh di antaranya seperti STIE Perbanans, UAJY, ULM, PNJ, President University dan lain sebagainya.

Manajemen Bisnis

Program studi bisnis merupakan sebuah jurusan manajemen yang bertujuan untuk mencetak para enterpreneur terampil. Selama perkuliahan, Anda akan diajarkan berbagai ilmu dasar dan praktek dalam berwirausaha.

Jika Anda tertarik untuk mempelajari jurusan ini, maka rekomendasi kampus dengan akreditasi terbaik yang menyediakannya adalah BINUS University dan Universitas Prasetiya Mulya.

Manajemen Bisnis Internasional

Sama halnya dengan Manajemen bisnis regular, prodi internasional ini bertujuan untuk mencetak calon wirausahawan. Hanya saja lingkup usahanya sudah merambah ke lingkup perusahaan ekspor, global dan multinasional.

Contoh beberapa kampus terbaik yang menyediakan jurusan tersebut ialah UB, ITB, UNPAD, Binus University dan Universitas Prasetiya Mulya.

Manajemen Pariwisata

Manajemen berikut merupakan salah satu program studi yang terdapat di banyak universitas dan sekolah tinggi khusus pariwisata. Prospek kerjanya cukup menjanjikan, melihat Indonesia merupakan sebuah negara dengan potensi tourism besar.

Jika Anda tertarik untuk mempelajari jurusan ini, maka dapat mendaftar ke berbagai kampus seperti Akademi Pariwisata Makasar, Politeknik Negeri Bali atau STIP Bandung.

Manajemen Transportasi

Jurusan berikut memiliki fokus mempelajari tentang manajemen sistem transportasi darat, laut, dan udara. Beberapa daftar kampus yang membuka jurusan ini yakni, STPI, STMT Trisakti dan Universitas Gadjah Mada.

Lulusan dari jurusan tersebut memiliki banyak peluang kerja di bidang transportasi Indonesia seperti menjadi ahli teknik, manajer ataupun perencana.

Manajemen Industri

Manajemen ini mengajarkan tentang pemanfaatan keahlian melalui pendekatan teknik industri. Contoh prospek menjanjikan dari lulusan prodi tersebut ialah manajer resourch development atau konsultan perusahaan.

Banyak kampus menyediakan jurusan ini di Indonesia. Beberapa contoh di antaranya seperti IPB Bogor, ITS Surabaya dan Akademi Akngkatan Udara Yogyakarta.

Manajemen Pendidikan

Jurusan Managemen Pendidikan memiliki fokus studi manajemen di bidang pendidikan dan infrastruktur lembaganya. Beberapa contoh prospek kerja dari lulusan prodi tersebut ialah peneliti, manajer atau konsultan kependidikan.

Apabila Anda tertarik untuk mempelajari ilmu manajemen di bidang pendidikan ini, maka dapat mendaftar ke berbagai universitas yang menyediakannya seperti UNY, UNJ, UNESA atau UNG.

Manajemen Pendidikan Islam

Hal yang membedakan prodi ini dengan Manajemen pendidikan regular ialah pedoman acuannya. Jurusan tersebut dikaji melalu nilai-nilai keIslaman berdasarkan Al-Qur’an dan hadits. Beberapa kampus yayasan Islam banyak membuka program studi Islamic education.

Di antara prospek kerja menjanjikan bagi lulusan jurusan ini ialah praktisi, manajer atau peneliti dari lembaga yang bergerak di bidang pendidikan Islam seperti pesantren.

Manajemen Sumber Daya Lahan

Program studi satu ini termasuk ke dalam salah satu bagian dari ilmu kebumian yang mempelajari perencanaan, pelaksanaan dan pembangunan berkelanjutan dari usaha pertanian, perkebunan dan lain sebagainya.

Beberapa kampus yang menyediakan jurusan sumber daya lahan atau ilmu tanah ini di antaranya UB, IPB, UGM, UNHAS, UNPAD, UNS dan UNSOED.

Manajemen Bisnis Unggas

Manajemen bisnis unggas merupakan salah satu jurusan yang terdapat di Politeknik Negeri Jember. Prodi tersebut mempelajari tentang pengelolaan usaha peternakan. Mulai dari seleksi bibit, merancang kandang hingga pemasaran hasil produk.

Apabila Anda tertarik untuk mempelajari ilmu ini, maka salah satu contoh prospek menjanjikan dari lulusannya ialah menjadi pengusaha peternakan.

Manajemen Rekayasa Industri

Manajemen rekaya industri merupakan sebuah bidang keilmuan yang mengkombinasikan ilmu engineering dan manajemen untuk mengerjakan pembaharuan sistem suatu organisasi. ITB merupakan contoh kampus dengan jurusan tersebut.

Lulusan dari jurusan ini memiliki prospek kerja yang cukup luas di bidang teknolgi. Anda dapat bekerja di perusahaan-perusaan start-up, consumer goods, BUMN atau bahkan menjadi pengusaha.

Manajemen Tata Boga

Jurusan ini memiliki tujuan untuk menghasilkan lulusan dengan kompetensi dapat mensupervisi usaha di bidang boga atau pengolahan makanan. Apabila Anda tertarik dengan bisnis kuliner, maka dapat mengambil prodi ini di Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung.

Setelah lulus dari jurusan ini, Anda memiliki banyak prospek kerja di bidang kuliner. Contohnya yakni, Chef Cruise Line, pemilik restaurant atau bahkan menjadi food consultant dari suatu hotel.

Manajemen dan Kebijakan Publik

Macam macam jurusan manajemen selanjutnya adalah kebijakan publik. Profil lulusannya memiliki banyak prospek kerja di bidang pemerintahan seperti Bappenas, Departemen Dalam Negeri serta Sekretariat Negara.

Manajemen kebijakan publik di univesitas Indonesia dan UGM sudah tersedia untuk tiga jenjang pendidikan yakni sarjana, magister dan doctoral.

Manajemen Administrasi

Jurusan berikut merupakan program studi yang memiliki fokus pada perencanaan dan pengelolaan kantor sehari-hari. Biasanya prodi tersebut tersedia dalam pilihan jenjang D3 dan telah terdapat di berbagai universitas atau sekolah tinggi seperti UNS dan STIE Manajemen Prima Graha.

Contoh prospek kerja bagi lulusan dari Manajemen administrasi ialah sekretaris, staf marketing atau SDM, administrator dan lain-lain.

Manajemen Perhotelan

Manajemen perhotelan merupakan salah satu bidang ilmu yang mengembangkan dan menerapkan keterampilan dan ilmu perhotelan untuk pengelolaan sebuah jasa penginapan. Prospek kerja dari lulusan jurusan ini sangat luas. Contohnya seperti staf kapal pesiar serta agen perjalanan.

Beberapa perguruan tinggi di Indonesia yang menyediakan program studi ini antara lain UNAIR, UBINUS, UNTAG dan STIP Bali Internasional.

Manajemen Sumber Daya Perairan

Jurusan berikut memiliki fokus kajian tentang segala hal yang berkaitan sumber daya di bidang perairan seperti laut, hukum, lingkungan serta sosial masyarakatnya. Mengingat Indonesia merupakan negara maritim, jadi prospek lulusan prodi ini pun akan sangat luas.

Jika Anda tertarik untuk mempelajari jurusan ini, sudah banyak kampus di Indonesia yang menyediakannya. Contohnya seperti Unair, UDANA, UPR dan ULM.

Manajemen Agribisnis

Manajemen agribisinis merupakan sebuah jurusan yang mempelajari tentang pengelolaan modal, keuangan, SDM, pemasaran dan teknologi proses produksi usaha tani. Lulusan dari prodi ini dapat bekerja sebagai konsultan atau wirausaha di bidang pertanian.

Sudah banyak kampus di Indonesia yang menyediakan program studi ini. Contohnya seperti IPB, UGM, POLITANIKOE dan Universitas Wijaya Kusuma Surabaya.

Manajemen Penerbangan

Jurusan ini biasanya terdiri dari 3 konsentrasi prodi yakni administrasi perhubungan udara, manajemen transportasi dan operasi bandara. Lulusannya memiliki prospek sangat luas di industri penerbangan. Anda bisa bekerja di berbagai maskapai penerbangan pemerintah atau swasta.

Apabila tertarik untuk mempelajari salah satu ilmu cabang penerbangan ini, maka dapat mencoba mendaftar di ATKP Surabaya atau STPI Curug.

Manajemen Dakwah

Apabila Anda tertarik dengan bisang penyebaran agama Islam, maka dapat memilih jurusan ini. Prodi tersebut akan mengajarkan tentang berbagai keahlian penyelesaian berbagai macam masalah dakwah, baik secara teori ataupun praktek.

Jurusan ini tersedia di berbagai universitas negeri maupun swasta Islam seperti, UIN Sunan Ampel Surabaya, IAIN Tulungangung dan STAIN Kerinci.

Manajemen Farmasi

Program studi ini merupakan salah satu pilihan jurusan untuk jenjang lebih lanjut dari sarjana farmasi. Prodi tersebut mempelajari berbagai ilmu manajemen di bidang industri obat dan kesehatan. Salah satu tujuannya adalah untuk menciptakan jajaran manajer rumah sakit yang professional.

Universitas Gadjah Mada merupakan satu-satunya universitas yang menyediakan jurusan magister ini di Indonesia.

Manajemen Kehutanan

Jurusan berikut mempelajari berbagai ilmu tentang tata kelola sumber daya hutan, inventarisasi dan perumusan kebijakan berbasis ekosistem. Beberapa universitas yang memiliki program studi ini adalah, IPB, UGM, ULM, dan Univeristas Palangkaraya.

Terdapat berbagai macam prospek kerja menjanjikan dari jurusan ini. Mulai dari pegawas PNS, BUMN ataupun LSM di bidang kehutanan Indonesia.

Manajemen Acara

Jurusan satu ini termasuk salah satu program studi baru dari pengembangan berbagai ilmu manajemen. Satu-satunya universitas di Indonesia yang menyediakan pilihan prodi berikut adalah Universitas Prasetiya Mulya.

Lulusan dari Manajemen acara diharapkan dapat berkarir menjadi pebisnis, manajer acara, atau pengelola event organizer yang handal.

Manajemen Lingkungan

Jurusan berikut mempelajari tentang berbagai cara pengelolaan, pemecahan masalah dan implementasi dari kebijakan lingkungan yang baik. Apabila Anda tertarik untuk mempelajari ilmu tersebut, maka dapat mendaftar ke Universitas Negeri Jakarta.

Prospek kerja dari jurusan ini cukup menjanjikan. Anda bisa bekerja di berbagai macam perusahaan atau organisasi peduli lingkungan sebagai analis atau manajer.

Manajemen Rekayasa Konstruksi

Program studi ini mempelajari tentang berbagai ilmu pengelolaan industri konstruksi mulai dari penyusunan ide, studi kelayakan hingga pengendalian dan pengawasan suatu proyek. Salah satu universitas yang menyediakan jurusan ini yakni, Politeknik Negeri Padang.

Lulusan dari jurusan tersebut, diharapkan dapat memiliki prospek kerja yang baik khususnya di bidang manajerial pada proyek-proyek konstruksi.

Manajemen Perbankan Syariah

Jurusan berikut mempelajari tentang berbagai macam ilmu ekonomi dan operasional perbankan dalam sudut pandang Islam. Beberapa prospek kerja menjanjikan dari jurusan ini contohnya adalah menjadi praktisi profesional lembaga keuangan syariah.

Contoh kampus di Indonesia yang menyediakan jurusan ini antara lain Universitas Islam Negeri Imam Bonjol dan UIN Sumatera Utara.

Manajemen Zakat dan Waqaf

Prodi satu ini secara khusus mempelajari tentang pengelolaan zakat dan wakaf berdasarkan nila-nilai hukum Islam serta peraturan perundang-undangan Indonesia. Beberapa kampus yang menyediakan jurusan ini antara lain UIN Raden Fatah dan IAIN Bengkulu.

Lulusan dari jurusan tersebut diharapkan dapat menjadi ahli atau konsultan zakat dan wakaf di berbagai lembaga pemerintah atau swasta Indonesia.

Baca Juga: Prospek Kerja Jurusan Psikologi

Itulah ulasan tentang macam-macam jurusan manajemen di berbagai kampus dan prospek kerja menjanjikan dari lulusan prodi tersebut. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi Anda yang masih bingung dalam menentukan pilihan kuliah.