Universitas di Jakarta Barat

  • admin
  • Mei 29, 2020
Universitas di Jakarta Barat

Berbicara mengenai kampus, mahasiswa, dosen dan penelitian erat kaitannya dengan dunia perkuliahan. Jumlahnya pun banyak sekali hingga tersebar di seluruh Indonesia. Mulai dari kota besar sampai kota kecil memberi layanan pendidikan tinggi, tanpa terkecuali daftar Universitas di Jakarta Barat.

Perbedaan Universitas dengan Bidang Pendidikan Lainnya

Universitas, Institut, Akademi, Sekolah Tinggi dan Politeknik sekilas mungkin terlihat sama, namun ada beberapa perbedaan kecil dalam prakteknya yang perlu diketahui. Tujuan membandingkan ini agar tidak menyamaratakan kelima elemen pendidikan tersebut menjadi satu pengertian menyeluruh.

Universitas

Universitas terdiri atas beberapa fakultas yang memberlakukan pendidikan vokasi atau akademik dengan serangkaian ilmu pengetahuan, seni dan teknologi. Perguruan Tinggi juga berwenang dalam menjalankan pendidikan dengan berbagai kelompok ilmu tanpa batasan.

Baca Juga: Jurusan Kuliah Yang Bagus Untuk Wanita

Termasuk kelompok ilmu agama, humaniora, ilmu sosial, ilmu komputer, matematika, statistika dan ilmu terapan. Sebagai contoh, Universitas Indonesia memiliki kelompok ilmu berupa kelompok ilmu dan jurusan meliputi fakultas ekonomi, hukum, farmasi, psikologi, komputer dan ilmu keperawatan.

Institut

Institut terdiri atas sejumlah fakultas yang juga menjalankan pendidikan vokasi maupun akademik dalam serangkaian ilmu seni, pengetahuan dan teknologi. Hal yang membedakan antara Institut dengan Universitas adalah beberapa fakultas di dalamnya hanya bersumber dari satu jenis keilmuan saja.

Sebagai contoh Institut Teknologi Surabaya hanya fokus terhadap kelompok ilmu alam sehingga cakupannya lebih terpusat pada keilmuan tentang alam saja seperti ilmu kebumian, biologi, fisika, kimia dan ilmu angkasa. Sedangkan Universitas bersumber lebih dari satu jenis keilmuan.

Sekolah Tinggi

Sekolah Tinggi juga tidak lepas dari menjalankan pendidikan vokasi atau akademik. Sejumlah ilmu pengetahuan, seni dan teknologi hadir di dalamnya. Dari segi penyelenggaraan edukasi tidak terlihat berbeda dengan Universitas maupun Institut.

Hal yang membedakannya dengan Universitas dan Institut adalah dapat dilihat bahwa Sekolah Tinggi hanya menyediakan satu fakultas saja dengan memecahnya menjadi beberapa jurusan. Misalnya Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia menghadirkan jurusan akutansi, manajemen dan bisnis.

Politeknik

Politeknik merupakan sekolah tinggi yang terpusat hanya pada pelaksanaan pendidikan vokasi namun tidak mengikutsertakan pendidikan akademik. Bila ditinjau dari tujuannya, politeknik berupaya mempersiapkan mahasiswa untuk menjadi bagian dari elemen masyarakat.

Ketika peserta didik memiliki keahlian profesional maka nantinya berguna dalam mengembangkan, mengaplikasikan dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan serta teknologi supaya kesejahteraan dan taraf hidup orang banyak meningkat jumlahnya. Salah satu contohnya adalah Politeknik Negeri Bandung.

Akademi

Akademi tampak menyerupai politeknik dengan menjalankan sekolah tinggi pada lingkup pendidikan vokasi dalam sebagian cabang ilmu pengetahuan maupun teknologi. Termasuk wawasan terhadap seni hadir di dalamnya. Bila politeknik mengadakan beberapa kelompok ilmu, akademi berlaku sebaliknya.

Meskipun begitu, akademi tetap memiliki perbedaan seperti hanya terfokus pada penyelenggaraan pendidikan vokasi terbatas pada satu cabang ilmu saja. Misalnya Akademi Tunas Bangsa Jakarta yang memiliki jurusan manajemen informatika dan komputerisasi akutansi.

Mengenal Beragam Universitas di Jakarta

Memiliki julukan sebagai kota terbesar di Indonesia, Jakarta dipenuhi oleh berbagai gedung bertingkat. Untuk berbagai tujuan penting seperti perekenomian, perindustrian tanpa dipungkiri kepentingan pendidikan. Mulai dari gedung sekolah, pusat bimbingan belajar sampai Perguruan Tinggi.

Mengenal Beragam Universitas di Jakarta

Tersedianya fasilitas tersebut memudahkan bagi calon mahasiswa untuk menemukan pilihan tepat dalam menjalani perkuliahan. Belum lagi tempat mengenyam pendidikan tinggi tersebut memberi ruang untuk mahasiswa pindahan atau ingin melanjutkan semester yang tertinggal semakin terbuka lebar.

Saat ini Universitas di Jakarta paling dikenal adalah UI, Bina Nusantara, Universitas Negeri Jakarta dan sebagainya. Khusus regional Jakarta Barat, terdapat berbagai Universitas dengan kualitasnya telah meluluskan lebih dari ribuan mahasiswa selama berprestasi selama kiprahnya di Tanah Air.

Daftar Universitas di Jakarta Barat

Membahas secara spesifik mengenai tempat mengenyam pendidikan tertinggi ini, Jakarta Barat punya cerita sendiri dalam menghadirkan berbagai Universitas dengan kualitasnya meluluskan banyak orang dengan berbagai prestasi di bidangnya masing-masing. Berikut ulasannya:

Universitas Trisakti

Universitas di Jakarta Barat ini sudah tidak diragukan lagi kepopulerannya. Berdiri sejak lebih dari 5 dekade yang lalu dapat diasumsikan bahwa lulusan dari kampus ini pasti banyak sekali. Tanggal 29 November 1965 menjadi hari lahirnya Universitas Trisakti.

Kampus Trisakti dapat dikatakan berdiri di lokasi strategis berada di jantung kota Jakarta yang tidak lepas dari kegiatan bisnis, pemerintahan, politik nasional dan perekonomian. Universitas Swasta ini syarat dengan unsur sejarah dan kiprahnya masih bertahan hingga saat ini.

Universitas Mercu Buana

Perguruan tinggi di Jakarta Barat salah satunya adalah Universitas Mercu Buana. Berdiri sejak 22 Oktober 1985. Keunikan dari kampus ini adalah memiliki berbagai gedung dengan lokasi berbeda-beda di Indonesia. Sebagai gambaran, kampus A berada di Meruya Jakarta Barat dan Kampus B di Menteng.

Awal berdirinya kampus ini hanya menyediakan 3 jurusan atau fakultas yang terdiri dari jurusan teknik arsitektur dan teknik sipil untuk Fakultas Teknik, sedangkan untuk Fakultas Pertanian terdapat jurusan agronomi dan agrobisnis. Sampai saat ini fakultasnya bertambah menjadi lima jenis dengan 13 jurusan.

Universitas Esa Unggul / UEU

Siapa yang menduga bahwa Universitas Esa Unggul menerapkan program Sarjana Terapan Fisioterapi pertama kalinya di Indonesia. Program tersebut tersedia pada jurusan Fisioterapi sebagaimana erat kaitannya dengan penanganan gangguan fisik akibat penyakit atau cedera yang pernah dialami.

Perlu Anda ketahui bahwa Universitas Esa Unggul masuk dalam jajaran 50 besar kategori Universitas terbaik di Indonesia dengan menduduki peringkat 43. Universitas ini pertama kali berdiri sejak tahun 1986 dengan memiliki 10 Fakultas dengan disertai fasilitas-fasilitas pendukung kegiatan kampus yang lengkap.

Universitas Pembangunan Nasional Veteran

Tempat mengenyam pendidikan tinggi ini berdiri sejak tahun 1967 milik pemerintah. Namun ketika memasuki tahun 1994 berubah status menjadi milik swasta. Saat ini telah memiliki enam fakultas, 2 akademi dan satu program magister. Bila dilihat dari bentuk simbol terdapat persegi lima cembung.

Sejauh ini prestasi yang pernah ditorehkan oleh Perguruan Tinggi di Jakarta ini, adalah penghargaan Best Paper pada ajang Konferensi Bersama Internasional tentang Sains dan Teknologi pada tahun 2019. Tepatnya berlangsung di Hotel Sheraton Madura, Jawa Timur.

Universitas Agung Podomoro

Salah satu Universitas di Jakarta Barat ini merupakan perguruan tinggi yang dibangun sejak 17 Juli 2013 oleh Yaspen Agung Podomoro berkolabari dengan Babson Global, Amerika Serikat. Ada 10 program studi yang diajarkan pada kampus ini. Dua di antaranya adalah Akutansi dan Kewirausahaan.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Beasiswa

Universitas ini terdapat sebanyak 122 jumlah mahasiswa dan 37 dosen pengajar. Fasilitas-fasilitas di dalamnya seperti perpustakaan, sarana ibadah, internet gratis dan tempat berolahraga. Kampus Agung Podomoro juga memberikan program beasiswa untuk mahasiswa berprestasi dan kesempatan magang.

Universitas Kristen Krida Wacana / UNKRIDA

UNKRIDA merupakan salah satu Universitas yang ada di Jakarta, tepatnya berlokasi di Jalan Tanjung Duren Raya No.4 Tanjung Duren Utara, Jakarta Barat. Universitas Kristen Krida Wacana ini memiliki lima fakultas yang terdiri dari fakultas kedokteran, ekonomi, teknik dan Ilmu Komputer dan Psikologi.

Satu fakultas berikutnya adalah fakultas Ilmu Sosial dan Humariora. Selain itu kampus UNKRIDA menyediakan satu program magister khususnya untuk fakultas ekonomi. Kegiatan belajar mengajar sudah berlangsung sejak tahun 1985. Dapat dikatakan Universitas ini sudah memiliki banyak alumni.

Universitas Bina Nusantara

Universitas Bina Nusantara berdiri sejak 8 Agustus 1996. Selang dua tahun bergabungnya STMIK Bina Nusantara membuat kampus ini diisi banyak lulusan berprestasi. Program pendidikan yang dihadirkan antara lain Sekolah Sistem Informasi, Teknik Informatika, Bisnis dan Manajemen dan Desain.

Fakultas lainnya juga terdiri dari Fakultas Teknik, Fakultas Ekonomi dan Komunikasi serta Humaniora. Dari sisi program pascasarjana meliputi Magister Teknik Informatika, Magister Manajemen, Doktor Riset Manajemen dan Magister Manajemen Sistem Informasi. Kampus ini banyak melahirkan alumni sukses.

Universitas Tarumanagara / UNTAR

Perguruan Tinggi yang beralamatkan di Jalan S. Parman No. 1 Grogol, Jakarta Barat ini berdiri sejak 18 Juni 1959. Saat ini sudah ada 12 rektor yang menjabat di Universitas Tarumanagara. Ada 8 Fakultas yang dihadirkan hingga saat ini. Tiga di antaranya adalah Fakultas Psikologi, Kedokteran dan Hukum.

Program pendidikan UNTAR mencakup Diploma 3, Strata 1, Pascasarjana, Doktoral dan Profesi. Melihat kiprahnya selama 6 dekade maka tidak heran bila Universitas ini sudah meluluskan banyak alumni unggul dan berpengalaman. Program beasiswa juga disediakan untuk mahasiswa berprestasi.

Universitas Timbul Nusantara / UTIRA

Awal berdirinya UTIRA tidak lepas dari pengaruh Institut Bisnis Ekonomi dan Keuangan. Pada tanggal 7 Desember 1981 dalam bentuk Yayasan. Delapan tahun berselang kontribusinya semakin bergunai untuk perkembangan ilmu pengetahuan dengan menyumbangkan 40 ribu halaman hasil seminar kepada LIPI.

Pertumbuhan kampus di Jakarta Barat ini membuka program Diploma 3 serta Sarjana Jurusan Manajemen dan Akuntansi. Sedangkan untuk program Magister terkonsentrasi pada Pemasaran, Keuangan, Operasi, Sumber Daya Manusia, Teori Manajemen, Akuntansi Manajemen dan banyak lagi.

Universitas Mpu Tantular

Universitas Mpu Tantular sudah berkiprah sejak 17 September 1984. Gedung kampus ini letaknya tersebar dimana letak bangunan utama berada di Jalan Cipinang Besar, DKI Jakarta. Sedangkan untuk kampus B berlokasi di Jalan Puri Kembangan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Sampai saat ini kampus Mpu Tantular masih aktif dalam proses belajar mengajar. Terdapat tujuh fakultas dengan 19 jurusan yang disediakan oleh kampus swasta ini. Fakultasnya berupa hukum, ekonomi, teknik informatika dan komputer, maritim, ilmu Komunikasi, teknologi industri dan fakultas sipil.

Universitas Bina Sarana Informatika / BSI

Universitas Jakarta Barat berikutnya yang tidak kalah populer adalah Bina Sarana Informatika. Kampus tersebut berlokasi di Jalan Kamal Raya No. 18 Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat. Universitas BSI memiliki enam fakultas yang terdiri dari fakultas teknik, ekonomi, ilmu komunikasi dan Ilmu Keperawatan.

Dua fakultas berikutnya mencakup fakultas seni rupa dan desain serta satu program pascasarjana manajemen. Kampus ini terdiri dari empat gedung yang terdiri dari Kampus A, B, C dan Gedung Rektorat. Universitas BSI turut menyediakan kelas pagi maupun kelas sore mulai pukul 07.45.

Universitas Satyagama

Berada tidak jauh dari lokasi kampus BSI, terdapat sebuah Universitas Satyagama. Memulai proses belajar mengajar sejak 16 September 1988 oleh Yayasan Satyagama. Kiprahnya yang sudah berjalan selama 32 tahun tersebut sukses menghasilkan lulusan berprestasi dan berpengaruh di Indonesia.

Beberapa alumni Universitas ini menjabat di berbagai bidang seperti Kepala Daerah, rektor untuk kampus lain dan Komunikator. Satyagama menyediakan layanan daring melalui website resminya. Selain itu instansi pendidikan ini termasuk Universitas Jakarta Barat yang murah.

Universitas Dian Nusantara / UNDIRA

Universitas ini merupakan Perguruan Tinggi swasta di Jakarta Barat yang berdiri sejak tahun 1983. Sebelum mengusung nama UNDIRA, Akademi Sekretaris Manajemen dipilih sebagai nama awalnya. Baru setelah memasuki tahun 2008 menjadi Universitas Dian Nusantara.

Baca Juga: UNTAN Membangun Ekosistem Digital Menuju Cyber University

Kampus ini memiliki enam program studi untuk tingkatan Strata 1 yang terdiri dari fakultas ilmu komunikasi, sastra, ilmu komputer, teknik, ekonomi dan bisnis serta matematika dan ilmu pengetahuan alam. UNDIRA juga menyediakan kelas karyawan untuk mahasiswa yang memiliki pekerjaan.

Beberapa hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Memilih Kampus

Setelah lulus SMA atau SMK siswa diberi pilihan untuk memasuki jenjang lebih tinggi lagi yang biasa disebut Perguruan Tinggi. Mengingat ada banyak sekali Universitas di Jakarta Barat misalnya, perlu mempertimbangkan beberapa hal sebelum memilih satu dari sekian banyak kampus tersebut.

Tentukan Jurusan Sesuai Minat dan Bakat

Hal pertama yang perlu diperhatikan pertama kali sebelum memilih kampus tercinta adalah menentukan jurusan sesuai dengan minat agar tidak terjadi masalah ‘salah jurusan’. Universitas memberikan banyak program studi. Masing-masing jurusan tersebut dapat dicari tahu terlebih dahulu melalui riset online.

Apabila riset online dirasa belum cukup, dapat meminta saran dari teman atau alumni yang pernah berkuliah di Universitas tersebut. Menjalani perkuliahan sesuai minat dan bakat akan mempengaruhi cara dan hasil kuliah penuh semangat dan motivasi tinggi.

Memilih Antara Kampus Negeri atau Swasta

Lulusan SMA atau SMK kembali dihadapkan pada pilihan untuk menentukan kampus negeri atau swasta. Masing-masing memiliki kelebihan tersendiri. Universitas Negeri dikenal memiliki popularitas dan prestasi mendunia. Sebut saja seperti kampus UI, ITB, UGM, ITS dan sebagainya.

Meskipun begitu bukan berarti kampus swasta jadi terpinggirkan sebab banyak pula mahasiswa berprestasi terlahir dari kampus ini. Banyak memilih jenis kampus ini karena dinilai memiliki fasilitas lebih mewah dari kampus Negeri sebab mampu mendukung kenyamanan belajar.

Memahami Berapa Besar Biaya yang Dikeluarkan

Memperhatikan pengeluaran memang penting karena menyangkut keberlangsungan perkuliahan. Biaya ini tidak hanya dilihat dari pembayaran semester, pembangunan, praktikum saja tetapi juga biaya hidup. Banyak ditemui mahasiswa perantauan memilih untuk mengontrak atau kos.

Maka dari itu sebelum memutuskan kampus yang ingin dijadikan tempat mengenyam pendidikan, sebaiknya cari tahu terlebih dahulu mengenai anggaran. Caranya dengan melakukan pencarian secara online melalui situs daring. Secara tidak langsung menampilkan nominal biaya.

Perhatikan Lokasi Kampus

Lokasi kampus dapat lebih dekat maupun lebih jauh dari rumah. Mempertimbangkan lokasi ini bukan berarti menghindari biaya transportasi melainkan hal tersebut penting untuk diatur. Selain itu faktor keselamatan dalam perjalanan turut diperhatikan apabila jarak yang ditempuh terhitung jauh.

Baca Juga: Daftar Universitas di Bandung

Kurang lebih beberapa penjabaran di atas merupakan bahasan lebih jauh mengenai daftar Universitas di Jakarta Barat. Sebagaimana informasi tersebut dapat dijadikan pilihan dalam melanjutkan pendidikan. Turut disertai dengan pertimbangan hal-hal apa saja sebelum memutuskan untuk menjalani perkuliahan.

Post Terkait :

Tinggalkan Balasan